Advertisement
Kuliah di luar negeri memang menjanjikan banyak kelebihan karena standar pendidikan yang dikembangkan oleh negara maju umumnya sudah jauh lebih modern.
Advertisement
Selain itu, tentu saja dengan kuliah di luar negeri tentu lebih menjamin masa depan khususnya dalam hal kemudahan mencari kerja bagi para lulusan universitas luar negeri apalagi jika berasal dari universitas ternama dunia.
Namun, yang jadi masalah adalah, kuliah di luar negeri membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Karenanya, banyak yang berlomba-lomba mencari dan mendapatkan beasiswa khusus untuk bisa kuliah di luar negeri karena biaya pendidikan yang ditawarkan jauh lebih ringan dan sudah terjamin.
Tapi jangan khawatir, bagi Anda yang ingin kuliah di luar negeri tapi tak memiliki keuangan yang cukup untuk persiapan kuliah di luar negeri, Anda bisa memanfaatkan cara lain untuk mendapatkan bantuan pendidikan, salah satunya adalah melalui sponsor.
Advertisement
Meski demikian mencari sponsor yang akan membiayai pendidikan Anda sepenuhnya selama berada di luar negeri jelas tidak mudah, karena donatur dalam hal ini perusahaan ataupun lembaga resmi pemerintah akan melakukan seleksi yang sangat ketat hingga menentukan layak tidaknya Anda untuk mendapatkan biaya pendidikan.
Terlebih bagi perusahaan atau pihak swasta, menjadi sponsor biaya pendidikan untuk pelajar yang hendak kuliah ke luar negeri umumnya lebih mengarah ke investasi sumber daya manusia, sehingga mahasiswa yang sudah diwisuda dari universitas luar negeri bisa langsung diangkat sebagai karyawan di perusahaan tersebut.
Tips Mencari Sponsor Kuliah di Luar Negeri
Terdapat sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan sponsor kuliah di luar negeri, khususnya ke pihak ketiga untuk menjamin biaya pendidikan hingga biaya hidup selama menimba ilmu di luar negeri, berikut tipsnya:
Mencari Perusahaan Potensial dan Sesuai Jurusan
Hal pertama yang bisa dilakukan dalam mencari sponsor sebagai bekal persiapan kuliah adalah mencari perusahaan potensial yang layak dijadikan sebagai sponsor kuliah. Upayakan untuk memilih perusahaan yang sesuai dengan jurusan yang Anda pilih saat kuliah di luar negeri.
Misalnya, Anda mengambil kuliah di jurusan pariwisata, maka carilah perusahaan-perusahaan yang bergerak di sektor pariwisata. Carilah sebanyak-banyaknya perusahaan yang bergerak di bidang pariwisata sehingga peluang Anda untuk bisa mendapatkan sponsor pendidikan juga lebih besar.
Selain itu, dengan perusahaan sponsor yang sesuai dengan jurusan kuliah juga, memberikan peluang masa depan khususnya dalam hal potensi untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan yang menjadi sponsor pendidikan Anda juga lebih besar.
Sementara itu, dari sisi perusahaan dengan menjadi sponsor bagi calon mahasiswa yang dianggap potensial juga menjadi salah satu bentuk investasi sumber daya manusia bagi perusahaan. Apalagi jika mahasiswa yang disponsori berasal dari lulusan universitas terkenal di luar negeri.
Buat Proposal yang Menarik
Ingatlah, Anda sedang mencari institusi yang akan menjamin biaya pendidikan sekaligus biaya hidup Anda selama kuliah di luar negeri. Oleh karena itu, buatlah proposal pengajuan sponsol semenarik mungkin, bahkan bila perlu Anda bisa juga memaparkan output atau hal yang mungkin menguntungkan perusahaan dengan menjadi sponsor pendidikan Anda.
Jelaskan secara detail tujuan Anda kuliah di luar negeri dan apa target yang ingin Anda capai dengan kuliah di luar negeri, mengingat sebuah perusahaan adalah lembaga swasta yang sepenuhnya mencari profit oleh karena itu mereka tentu akan menimbang untung rugi jika menjadi sponsor Anda.
Minta Bantuan Sekolah atau Lembaga Pemerintah Sebagai Referensi
Perusahaan maupun instansi resmi akan lebih cepat merealisasikan pengajuan proposal sponsor pendidikan jika dalam pengajuan terdapat referensi dari sekolah maupun institusi pemerintah yang resmi sebagai bukti bahwa Anda layak untuk mendapatkan sponsor biaya pendidikan kuliah di luar negeri.