Advertisement
Menjelang momen pernikahan memang banyak pasangan pengantin yang masih bingung dalam hal melakukan persiapan, termasuk dalam menentukan jenis desain undangan pernikahan yang sesuai dengan kebutuhan.
Advertisement
Padahal, pemilihan jenis desain undangan yang sesuai dengan konsep acara pernikahan akan sangat menunjang suksesnya sebuah pernikahan, khususnya dalam hal tingkat kehadiran tamu undangan maupun kesesuaian antara undangan yang digunakan dan tema pernikahan yang dilakukan.
Jenis Desain Undangan Pernikahan
Terdapat berbagai jenis desain undangan pernikahan yang bisa disesuaikan dengan tema pernikahan, karakter dari pasangan pengantin hingga menyesuaikan bujet anggaran untuk mencetak undangan pernikahan. Berikut beberapa jenis desain undangan pernikahan:
Desain Undangan Pernikahan Jenis Laser Cutting
Laser cutting tak hanya bisa diaplikasikan pada gaun atau stiker saja. Desain undangan pun bisa menggunakan teknik laser cutting yang terbilang model baru dalam hal desain undangan pernikahan agar terlihat lebih kekinian dan menyesuaikan trend.
Advertisement
Dengan teknik laser cutting ini, undangan akan terlihat lebih berbeda, mewah, berkelas hingga unik dan memiliki karakter yang khas yang tentunya tidak bisa ditiru oleh calon pasangan pengantin lainnya.
Teknik laser cutting memang sepenuhnya mengandalkan desain berupa motif-motif etnik hingga motif yang biasa pada desain batik, atau bisa juga menggunakan motif yang dibuat secara kustom sesuai pesanan pasangan pengantinnya.
Undangan Pernikahan Multi Fungsi
Anda tentu pernah melihat undangan yang tak hanya berfungsi sebagai undangan saja, tapi juga memiliki fungsi lain seperti kipas tangan hingga ada pula yang berfungsi sebagai kalender.
Tujuan undangan multi fungsi ini memang sebenarnya lebih menonjolkan nilai ekonomis dari undangan tersebut, sebab selama ini kebanyakan undangan yang sudah dipakai justru dibuang atau menjadi sampah percuma saja.
Hal ini tentu akan menimbulkan masalah lain, selain tidak ramah lingkungan, undangan-undangan bekas ini sangat susah untuk didaur ulang, sehingga timbullah ide untuk membuat undangan multi fungsi agar lebih ramah lingkungan dengan begitu secara tidak langsung Anda dan pasangan sudah memiliki andil terhadap pelestarian lingkungan.
Undangan Pernikahan Bahan Velvet
Anda pasti masih sangat awam dengan undangan jenis ini, undangan velvet atau yang lebih dikenal dengan undangan dengan memanfaatkan lapisan beludru ini memang dibuat untuk membangun kesan mewah dan eksklusif tak hanya bagi pasangan pengantinnya saja tapi juga para penerima undangan juga akan merasa lebih dihargai.
Meski demikian, undangan jenis ini harganya memang relatif lebih mahal dibanding undangan jenis lainnya hal ini karena adanya tambahan beludru pada desain undangan pernikahannya.
Undangan Pernikahan Digital
Kalau undangan yang satu ini, memang tidak memiliki bentuk fisik, namun secara ekonomis, undangan digital jauh lebih hemat. Selain itu undangan jenis ini juga bisa di desain semaksimal mungkin dari sisi tampilan hingga penempatan foto maupun jenis huruf atau font yang digunakan.
Undangan digital juga relatif simpel dan praktis, karena memudahkan siapa pun tamu yang hendak di undang untuk langsung membuka undangan yang dikirim baik melalui media sosial maupun melalui aplikasi chat seperti whatsapp maupun telegram.
Undangan ini berbasis website dengan teknik landing page yang alamat situsnya bisa disesuaikan dengan nama pasangan pengantinnya sehingga lebih cepat diketahui oleh penerima undangannya.
Selain itu, karena memanfaatkan teknologi, alamat undangan ini juga memanfaatkan aplikasi peta digital seperti google maps untuk menuntun tamu menuju ke lokasi acara pernikahan dengan cepat dan mudah tanpa harus repot membaca denah peta.