Advertisement
Tips agar istiqamah – Berawal dari peristiwa Isra Mi’raj, Allah Subhanahu wa ta’ala menjadi kan sholat ini menjadi suatu hal yang wajib dikerjakan oleh umat islam.
Advertisement
Sholat merupakan rukun islam yang ke- 2 dan juga menjadi amal yang paling pertama akan dihisab.
Perintah mengerjakan sholat 5 waktu ini terdapat dalam QS Al-Baqarah [2] : 45
واسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَالصَّلٰوةِ ۗ وَاِنَّهَا لَكَبِيْرَةٌ اِلَّا عَلَى الْخٰشِعِيْنَۙ
Advertisement
“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu”
Sholat merupakan salah cara komunikasi antara seorang hamba kepada tuhannya, dalam melaksanakan sholat kita harus khusuk, ikhlas dan ihsan seakan-akan engkau melihat dan merasakan kehadiran Allah Subhanahu wa ta’ala agar engkau dapat merasakan nikmatnya ibadah dan sholat.
Sholat itu wajib bagi setiap muslim yang sudah baligh, jika tidak atau terlewatkan mengerjakan sholat kita wajib meng-Qada nya.
Bagaimana cara agar kita tidak malas dan terus istiqamah dalam shalat?
Berikut tips agar Istiqamah dalam shalat:
1. Ingat kematian
Ingatlah bahwa kematian datang tidak harus tua dulu, kematian datang tidak harus sakit dulu, kematian bisa datang kapan saja dan dimana saja. Bayangkan misalnya kamu menunda-nunda shalat isya dan kamu meninggal sebelum shalat isya apa yang bisa kamu lakukan? Nauzubillah.
Shalat lah yang akan menemani mu dialam kubur nanti, amal-amal mu lah yang akan menemani mu di kubur nanti.
2. Meluruskan niat
Sebelum beribadah terutama dalam sholat niat adalah hal yang paling penting, luruskan niat semata-mata karena Allah maka In Syaa Allah, Allah Subhanahu wa ta’ala akan memudahkan mu dalam melakukan ibadah.
3. Jauhi kemaksiatan
Kemaksiatan dapat membuat kita malas untuk beribadah, dengan menjauhi kemaksiatan hati kita akan dijaga oleh Allah dari rasa malas dan enggan untuk beribadah.
4. Tingkatkan rasa cinta kepada Allah
Dengan semakin kenalnya dan cintanya kita kepada Allah akan membantu kita untuk lebih mengetahui makna dari ibadah yang kita lakukan dan kita akan mudah takut untuk berbuat dosa.